Implementation of Training on Scientific Information Search Methods (MPII) 12 August 2016
![]() |
![]() |
Instruktur Menjelaskan Materi
|
Peserta Praktik Penelusuran Informasi |
Tujuan diadakan kegiatan ini yaitu meningkatkan literasi informasi mahasiswa dengan memberikan pengarahan kepada mahasiswa cara pengaksesan sumber-sumber informasi ilmiah yang bersifat online. Disamping itu juga dengan diadakan kegiatan MPII, pihak perpustakaan dan mahasiswa dapat sharing informasi seperti kebiasaan mereka dan hambatan yang mereka alami ketika mencari sumber informasi, sehingga disini perpustakaan tahu cara penanganannya dan memberikan solusi yang efektif, serta mahasiswa menjadi terbiasa memanfaatkan sumber informasi ilmiah yang disediakan oleh perpustakaan.
Kegiatan MPII merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh perpustakaan, yang mana kegiatan ini merupakan salahsatu program literasi informasi yang dimiliki oleh perpustakaan STIE Perbanas Surabaya. Adapun penelusuran informasi yang dipraktikkan antara lain:
- Penelusuran informasi dan koleksi di perpustakaan STIE Perbanas Surabaya
- Penelusuran ejournal dan ebook
- Penelusuran dari laman ilmiah seperti ResearchGate
- Penelusuran sumber-sumber informasi yang berhubungan dengan ilmu ekonomi dan perbankan, seperti informasi laporan keuangan, bursa efek dan pasar saham pada Bank Indonesia, Yahoo Finance dan Bursa Efek Indonesia (IDX)
- Tips dan trik penelusuran sumber informasi ilmiah menggunakan search engine, seperti google scholar